Bahan:
- 500 gram hati sapi
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 250 ml santan
- 100 gr kapri
- 1 papan petai, kupas, belah dua
- 2 sendok makan minyak goreng
- garam dan gula pasir secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
- 10 buah cabai merah
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
Cara memasak:
- Rebus hati sapi sampai matang, angkat lalu potong dadu.
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.
- Masukkan hati sapi, aduk merata.
- Tuangkan santan, tambahkan garam, dan gula pasir, masak hingga matang dan bumbu meresap.
- Masukkan kapri dan petai, aduk rata. Angkat dan sajikan.
- Sajikan bersama dengan nasi putih hangat dan hidangan lainnya.
Mudah bukan resep yang saya berikan diatas.Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar